Header Ads

Shahih Al Bukhari (Kitab 2: Iman; Bab 29. Agama itu mudah)

Kitab Shahih Al-Bukhari karya Imam Muhammad bin Ismail Al-Bukhari rahimahullah disyarah oleh Syeikh Abu Fairuz Abdurrahman bin soekojo Al Indonesiy Al Jawiy Al Qudsiy hafidzohulloh
Download matan shahih bukhari klik gambar

Kitab 2: Iman  

Bab 29. Agama itu mudah

وَقَوْلُ النَّبِيِّ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ: أَحَبُّ الدِيْنِ إِلَى اللّٰهِ الْحَنِيْفِيَّةُ السَّمْحَةُ. 

Dan sabda Nabi shallallahu alaihi wasallam: "Perkara agama yang paling disukai Allah adalah al-hanifiyah (millah Ibrahim) as-samhah (yang mudah)."

Hadits : 39

حَدَّثَنَا عَبْدُ السَّلَامِ بْنُ مُطَهَّرٍ قَالَ حَدَّثَنَا عُمَرُ بْنُ عَلِيٍّ عَنْ مَعْنِ بْنِ مُحَمَّدٍ الْغِفَارِيِّ عَنْ سَعِيدِ بْنِ أَبِي سَعِيدٍ الْمَقْبُرِيِّ عَنْ أَبِي هُرَيْرَةَ، عَنْ النَّبِيِّ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ قَالَ إِنَّ الدِّينَ يُسْرٌ وَلَنْ يُشَادَّ الدِّينَ أَحَدٌ إِلَّا غَلَبَهُ فَسَدِّدُوا وَقَارِبُوا وَأَبْشِرُوا وَاسْتَعِينُوا بِالْغَدْوَةِ وَالرَّوْحَةِ وَشَيْءٍ مِنْ الدُّلْجَةِ

Telah menceritakan kepada kami Abdus Salam bin Muthahhar berkata, telah menceritakan kepada kami Umar bin Ali dari Ma'an bin Muhammad Al Ghifari dari Sa'id bin Abu Sa'id Al Maqburi dari Abu Hurairah bahwa Nabi shallallahu 'alaihi wasallam bersabda: "Sesungguhnya agama ini adalah mudah, tidak ada seorang pun yang beradu kuat dengan agama kecuali agama ini akan mengalahkan dia. Maka hendaknya kalian setia kepada kelurusan, hendaknya kalian mendekat kepada kelurusan dan bergembiralah kalian dan manfaatkanlah (carilah pertolongan) dengan cara berangkatlah pagi pagi atau berangkatlah di waktu petang dan sedikit dari akhir malam".

Sumber Channel Telegram: Shahih Al Bukhari
Diberdayakan oleh Blogger.