Header Ads

STATUS HADITS² DALAM "MUSTADRAK" AL HAFIDZ HAKIM رحمه الله

STATUS HADITS² DALAM "MUSTADRAK" AL HAFIDZ HAKIM رحمه الله



Pertanyaan :
السلام عليكم ورحمة الله وبركاته
Sheikh apakah status kesahihan hadith2 didalam Mustadrak Hakim? Apakah boleh kita ambil dan menyebarkannya.

Ana baca di Wikipedia tentangnya, komentari dari Imam Adz Zhahabi dan Ibnu Hajar al Asqalani, shohihkah??
--------------------------

Jawaban dengan memohon pertolongan pada Allah ta'ala :

وعليكم السلام ورحمة الله وبركاته.

Ada banyak hadits shahih dalam "Mustadrak" Al Hafizh Hakim رحمه الله , dan ada banyak sekali yang lemah, dan ada banyak juga yang palsu. Beliau itu guru dari Al Imam Al Baihaqiy رحمه الله , dan beliau adalah imam hadits yang baik, hanya saja beliau agak bermudah-mudah menshahihkan hadits, dan menulis "Mustadrak" di usia tua dan mengalami beberapa kekeliruan.

Kitab tadi termasuk dari sumber² hadits dalam Islam, tinggal ditapis. Sudah disaring oleh Al Imam Adz Dzahabiy رحمه الله, lalu disaring lagi oleh Al Imam Al Wadi’iy رحمه الله untuk mendukung sebagian hukum Adz Dzahabiy dan memperbaiki sebagian hukum beliau yang kurang tepat.

والله تعالى أعلم بالصواب.
--------------------------------

( Dijawab Oleh : Asy Syaikh Abu Fairuz Abdurrahman bin Soekojo Al Qudsiy Al Jawiy Hafidzahullah )

Sumber Channel Telegram: fawaidMaktabahFairuzAddailamiy
Diberdayakan oleh Blogger.