USHFUR PEWARNA TANAMAN
USHFUR PEWARNA TANAMAN
Tanaman Ushfur |
Assalamualaikum ya syeikh...
Boleh berikan pencerahan maksud *_Ushfur_* pewarna dari tanaman. Ada larangan dalam agama penggunaanya.
---------------
وعليكم السلام ورحمة الله وبركاته.
Ushfur adalah tanaman yang dipakai sebagai pewarna pakaian oleh sebagian orang kuffar sehingga Nabi صلى الله عليه وسلم melarang kita darinya. Tapi jika untuk pengobatan maka tidak mengapa. Ada sebagian orang yang mengatakan bahwasanya Ushfur adalah Za'faran. Dia terlarang untuk minyak wangi bagi lelaki. Tapi untuk obat boleh saja.
Sebenarnya ada perbedaan antara kedua jenis tanaman ini, sebagaimana di dalam gambar berikut ini:
Dua yang pertama adalah 'Ushfur, dan dua yang berikutnya adalah Za'faran.
----------
(Dijawab Oleh : Asy Syaikh Abu Fairuz Abdurrohman bin Soekojo Al Qudsiy Al Jawiy Al Indonesiy حفظه الله)
Sumber Channel Telegram: fawaidMaktabahFairuzAddailamiy