Header Ads

Shahih Al Bukhari (Kitab Tayamum; BAB 5 : Bertayamum pada wajah dan kedua telapak tangan)

Kitab Shahih Al-Bukhari karya Imam Muhammad bin Ismail Al-Bukhari rahimahullah disyarah oleh Syeikh Abu Fairuz Abdurrahman bin soekojo Al Indonesiy Al Jawiy Al Qudsiy hafidzohulloh
Download matan shahih bukhari klik gambar

Kitab 7: TAYAMUM

🎙 Oleh Asy Syaikh Abu Fairuz Abdurrahman bin soekojo Al Indonesiy Al Jawiy Al Qudsiy حفظه الله

➖〰➖〰➖〰➖〰➖〰➖

BAB 5 :  Bertayamum pada wajah dan kedua telapak tangan

💢 HADITS 339

حَدَّثَنَا حَجَّاجٌ قَالَ أَخْبَرَنَا شُعْبَةُ أَخْبَرَنِي الْحَكَمُ عَنْ ذَرٍّ عَنْ سَعِيدِ بْنِ عَبْدِ الرَّحْمَنِ بْنِ أَبْزَى عَنْ أَبِيهِ قَالَ عَمَّارٌ بِهَذَا وَضَرَبَ شُعْبَةُ بِيَدَيْهِ الْأَرْضَ ثُمَّ أَدْنَاهُمَا مِنْ فِيهِ ثُمَّ مَسَحَ بِهِمَا وَجْهَهُ وَكَفَّيْهِ وَقَالَ النَّضْرُ أَخْبَرَنَا شُعْبَةُ عَنْ الْحَكَمِ قَالَ سَمِعْتُ ذَرًّا يَقُولُ عَنْ ابْنِ عَبْدِ الرَّحْمَنِ بْنِ أَبْزَى قَالَ الْحَكَمُ وَقَدْ سَمِعْتُهُ مِنْ ابْنِ عَبْدِ الرَّحْمَنِ عَنْ أَبِيهِ قَالَ قَالَ عَمَّارٌ.

Hajaj meriwayatkan kepada kami, ia berkata: Syu'bah mengabarkan kepada kami: al-Hakam mengabarkan kepadaku dari Dzar, dari Said bin Abdurrahman bin Abza, dari ayahnya; Ammar berkata seperti itu. Lalu Syu'bah memukulkan telapak tangannya ke tanah lalu mendekatkannya kepada mulutnya kemudian mengusapkannya ke mukanya dan kedua telapak tangannya.

An-Nadhar berkata: Syu'bah mengabarkan kepada kami dari al-Hakam, ia berkata: Aku mendengar Dzar berkata dari Abdurrahman bin Abza. Al-Hakam berkata; dan aku telah mendengarnya dari Ibnu Abdurrahman, dari ayahnya, ia berkata: "Ammar berkata...."

💢 HADITS 340

حَدَّثَنَا سُلَيْمَانُ بْنُ حَرْبٍ قَالَ حَدَّثَنَا شُعْبَةُ عَنْ الْحَكَمِ عَنْ ذَرٍّ عَنْ ابْنِ عَبْدِ الرَّحْمَنِ بْنِ أَبْزَى عَنْ أَبِيهِ أَنَّهُ شَهِدَ عُمَرَ وَقَالَ لَهُ عَمَّارٌ كُنَّا فِي سَرِيَّةٍ فَأَجْنَبْنَا وَقَالَ تَفَلَ فِيهِمَا.

Sulaiman bin Harb meriwayatkan kepada kami, ia berkata: Syu'bah meriwayatkan kepada kami dari al-Hakam, dari Dzar, dari Ibnu Abdirrahman bin Abza, dari ayahnya; bahwasanya ia pernah menyaksikan Umar sementara saat itu Ammar berkata kepadanya, "Kami pernah dalam pasukan perang, kemudian kami junub." Dan Ammar berkata, "Kemudian Rasulullah meniup pada kedua telapak tangannya."

Selasa, 4 Rejab 1445 H - 16/1/2024 M. 
Di Masjid Al-Muhsinin Changloon, Kedah, Malaysia

Sumber Channel Telegram: Shahih Al Bukhari
Diberdayakan oleh Blogger.