NASIHAT AGAR BERHASIL MEMPELAJARI BAHASA ARAB
NASIHAT AGAR BERHASIL MEMPELAJARI BAHASA ARAB
Pertanyaan :
السلام عليكم ورحمة الله وبركاته
حياك الله كيف حالكم يا شيخنا
'Afwan ya Syaikh Ana seorang Ikhwan berusia 27 THN sudah menikah dari Sumatra Utara.. ingin meminta nasehat untuk ana ..
Sekarang ana sedang berada di salah satu markiz ahli Sunnah.. dan sudah menikahDan ana Alhamdulillah mengikuti dars khusus seperti nahwu shorof dasar..
Ana ingin sekali bisa baca kitab para ulama dan bisa BHS Arab...Namun ana merasakan kurang paham dan merasakan lambat memahami pelajaran ini.
Ya Syaikh bagaimana kiat kiat yg harus ana amal kan agar ana berhasil dalam BHS Arab dan nahwu shorof.. metode yang harus ana lakukan setiap hari nya...
Mohon nasehat nya ya Syaikh...بارك الله فيكم
--------------------
وعليكم السلام ورحمة الله وبركاته.
Tumbuhkanlah keyakinan bahwasanya ilmu tadi membawa keutamaan, pahala dan keagungan yang banyak untuk pemiliknya.
Banyak-banyaklah berdoa kepada Allah agar dibukakan taufik yang seluas-luasnya.
Tanamkan kecintaan dan minat pada ilmu nahwu dan shorof tadi. Perbanyaklah latihan mengi'rab dan mentashrif dengan mengucapkannya pakai lidah.
Bersabarlah dan mengejar cita², in sya Allah Antum akan menuai buah dari kesabaran tadi.
والله تعالى أعلم بالصواب
➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖
(Dijawab Oleh : Asy Syaikh Abu Fairuz Abdurrahman bin Soekojo Al Qudsiy Al Jawiy Hafidzahullah )
Jum'at, 21 Muharram 1444 / 19-8-2022
Sumber Channel Telegram: fawaidMaktabahFairuzAdDailamiy