Header Ads

MENGOLOK² SUNNAH ADALAH KUFUR AKBAR PELAKUNYA KAFIR

MENGOLOK² SUNNAH ADALAH KUFUR AKBAR PELAKUNYA KAFIR


Pertanyaan :

Assalamualaikum syaikh mohon penjelasannya apakah termasuk di dalam mengingkari Sunnah itu: *Mengolok-olok Sunnah*?
Jazakallah khairan syaikh.
-----------------------------

Jawaban dengan memohon pertolongan pada Allah ta'ala :

وعليكم السلام ورحمة الله وبركاته.

Para ulama berfatwa barangsiapa mengolok-olok sunnah, maka dia kafir, karena Sunnah adalah datang dari Nabi Muhammad صلى الله عليه وسلم dengan wahyu atau taufik dari Allah ta'ala. Maka orang yang mengolok-olok Sunnah, dia itu hakikatnya mengolok-olok Allah ta'ala dan Rasul-Nya صلى الله عليه وسلم, maka dia itu kafir.
Dalil²nya jelas, sebagaimana telah ana sebutkan di kitab "Membela Nabi Muhammad صلى الله عليه وسلم"

Adapun apakah di dalam pengingkaran terhadap sunnah itu ada makna mengolok-olok sunnah? Maka boleh jadi ada suatu perbedaan makna. Namun terkadang orang yang mengingkari Sunnah dia cenderung meremehkan atau mengolok-oloknya, dan terkadang dia mengingkari sunnah, hanya saja dia tidak menampilkan ejekan atau olok-olokan.

Yang pasti adalah bahwasanya Kedua-duanya adalah kufur akbar.

والله تعالى أعلم بالصواب.
➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖

(Dijawab Oleh : Asy Syaikh Abu Fairuz Abdurrahman bin Soekojo Al Qudsiy Al Jawiy Hafidzahullah )

Rabu, 27 Jumadil Awwal 1444 / 21-12-2022

Sumber Channel Telegram: fawaidMaktabahFairuzAdDailamiy
Diberdayakan oleh Blogger.