Header Ads

Siapakah Pencipta Manusia?

Siapakah Pencipta Manusia?

Untuk pemesanan klik gambar


Pertanyaan : Siapakah pencipta manusia?


Jawaban:
Manusia itu diciptakan oleh Allah ta’ala. Dan Allah Yang Maha Suci berfirman:

﴿وَلَقَدْ خَلَقْنَا الْإِنْسَانَ مِنْ سُلَالَةٍ مِنْ طِينٍ * ثُمَّ جَعَلْنَاهُ نُطْفَةً فِي قَرَارٍ مَكِينٍ * ثُمَّ خَلَقْنَا النُّطْفَةَ عَلَقَةً فَخَلَقْنَا الْعَلَقَةَ مُضْغَةً فَخَلَقْنَا الْمُضْغَةَ عِظَامًا فَكَسَوْنَا الْعِظَامَ لَحْمًا ثُمَّ أَنْشَأْنَاهُ خَلْقًا آخَرَ فَتَبَارَكَ الله أَحْسَنُ الْخَالِقِينَ * ثُمَّ إِنَّكُمْ بَعْدَ ذَلِكَ لَمَيِّتُونَ * ثُمَّ إِنَّكُمْ يَوْمَ الْقِيَامَةِ تُبْعَثُونَ﴾ [المؤمنون: 12 - 16].

“Dan sungguh Kami telah menciptakan manusia dari hasil perasan dari tanah liat. Kemudian Kami jadikan dia dari air mani di tempat menetap yang mantap. Kemudia Kami jadikan air mani tadi segumpal darah yang menggantung, lalu Kami jadikan darah tadi segumpal daging, lalu Kami jadikan segumpal daging tadi tulang, lalu Kami bungkus tulang tadi dengan daging, kemudian Kami tumbuhkan dia menjadi makhluq yang lain. Maka Maha Penuh berkah Allah, Pencipta Yang terbaik. Kemudian kalian setelah itu akan menjadi orang-orang yang mati. Kemudian sungguh kalian pada Hari Kiamat akan dibangkitkan.” (QS. Al Mukminun: 12-16).

Al ‘Alamah Al Qurthubiy rohimahulloh berkata: “Maka manusia itu jika memikirkan peringatan ini pada dirinya sendiri dengan akal yang dijadikan untuk dirinya, dia akan melihat dirinya itu dikelola dan dikendalikan di atas kondis-kondisi yang bermacam-macam. Dia semula adalah air mani, lalu segumpal darah yang tergantung, lalu segumpal daging, lalu daging dan tulang, maka tahulah dia bahwasanya bukan dirinya yang memindahkan dirinya sendiri dari kondisi yang kurang kepada kondisi yang sempurna, karena dia tidak mampu untuk mengadakan satu anggota badan satu pada dirinya sendiri pada keadaan yang paling utama, yang mana itu berupa: kesempurnaan akal dan puncak kekuatan. Dan dia tidak mungkin untuk menambahkan anggota badan pada dirinya sendiri. Maka hal itu menunjukkan bahwasanya dia lebih tidak mampu lagi untuk melakukan itu di saat dia masih dalam kondisi kurang dan lemah.

Dia telah melihat dirinya pada usia muda, kemudian setengah baya, kemudian tua, dan dia tidak mampu untuk memindahkan dirinya sendiri dari kondisi muda dan kuat kepada kondisi tua bangka. Dan bukanlah dia memilih itu untuk dirinya sendiri, dan dia juga tidak mampu untuk menghilangkan kondisi tua dan kembali pada kekuatan masa mudanya. Dan diketahuilah dengan itu bahwasanya bukanlah dirinya sendiri yang melakukan kondisi-kondisi tadi dengan sendirinya, dan diketahuilah bahwasanya dia punya Pencipta yang menciptakan itu dan Pemindah yang memindahkannya dari satu kondisi ke kondisi yang lain. Seandainya tidak demikian, niscaya kondisi dia tidak berganti-ganti tanpa ada Pemindah ataupun Pengatur.
(selesai dari “Al Jami’ Li Ahkamil Qur’an”/2/hal. 202).

Dan pencipta kita semua adalah Allah ta’ala. Allah ta’ala berfirman:

﴿إِنَّ رَبَّكُمُ الله الَّذِي خَلَقَ السَّمَاوَاتِ وَالْأَرْضَ فِي سِتَّةِ أَيَّامٍ ثُمَّ اسْتَوَىٰ عَلَى الْعَرْشِ يُغْشِي اللَّيْلَ النَّهَارَ يَطْلُبُهُ حَثِيثًا وَالشَّمْسَ وَالْقَمَرَ وَالنُّجُومَ مُسَخَّرَاتٍ بِأَمْرِهِ ۗ أَلَا لَهُ الْخَلْقُ وَالْأَمْرُ ۗ تَبَارَكَ الله رَبُّ الْعَالَمِينَ﴾.

“Sesungguhnya Robb kalian ialah Allah yang telah menciptakan langit dan bumi dalam enam masa, lalu Dia tinggi menetap di atas ´Arsy. Dia menutupkan malam kepada siang yang mengikutinya dengan cepat, dan (diciptakan-Nya pula) matahari, bulan dan bintang-bintang (masing-masing) tunduk kepada perintah-Nya. Ingatlah, menciptakan dan memerintah hanyalah hak Allah. Maha Suci Allah, Tuhan semesta alam.”
------------------

“Kemanakah Anda Akan Melangkah? (Renungan Tentang Maraknya Transgender, Freesex, Homoseksual, Menggauli Hewan, dan Dunia Yang Penuh Fitnah)”
Syaikh Abu Fairuz Abdurrohman bin Soekojo Al Qudsiy Al Jawiy حفظه الله
Sumber Channel Telegram: fawaidMaktabahFairuzAddailamiy
Diberdayakan oleh Blogger.